Hari ini Rabu, tanggal 18 Oktober 2023, Pengadilan Tinggi Agama Jakarta melakukan Audit Dalam Rangka Mutasi Bapak Dindin Pahrudin, S.H., M.H. Panitera Pengadilan Agama Jakarta Utara yang akan segera dilantik menjadi Panitera Pengganti Pengadilan Tinggi Agama Bandung diperbantukan di Pengadilan Agama Karawang.

Audit terhadap Panitera sebelum alih tugas sendiri merupakan bagian dari upaya menujung tinggi nilai-nilai integritas, kejujuran, transparasi, dan keterbukaan, yang merupakan bagian dari 8 nilai utama Mahkamah Agung.

“Pengadilan Agama Jakarta Utara | S.M.A.R.T. | Sigap | Mandiri | Akuntabel | Responsibel | Transparan”