
Jakarta – Pengadilan Agama Jakarta Utara kembali mencetak prestasi gemilang dalam ajang Penganugerahan PTA Jakarta Award Tahun 2024 yang digelar pada Jumat, 10 Januari 2025 di Auditorium Badan Strategi Kebijakan dan Pendidikan dan Pelatihan Hukum dan Peradilan Mahkamah Agung RI. Acara penganugerahan ini merupakan bentuk apresiasi atas kinerja pengadilan agama se-wilayah Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Jakarta, dengan total 14 kategori penghargaan yang diumumkan.






Dalam penganugerahan kali ini, Pengadilan Agama Jakarta Utara berhasil mempertahankan gelar “Juara Umum” berkat capaian luar biasa pada berbagai kategori. Berikut adalah penghargaan yang diraih:
Daftar Penghargaan:
Eksekusi: Juara 1
SIPP: Juara 1
Mediasi: Juara 1
E-Court: Juara 3
Validasi Data: Juara 1
Penyelesaian Perkara: Juara 1
Upload Putusan E-Court: Juara 1
AKIP: Juara 2
Indikator Pelaksanaan Anggaran: Juara 2
Pengelolaan Website & Sosial Media: Juara 1
E-Survey: Juara 2
Pengelolaan BMN: Juara 2
Kebersihan Kantor: Juara 2
Keberhasilan ini menjadi bukti nyata komitmen seluruh jajaran Pengadilan Agama Jakarta Utara dalam memberikan pelayanan prima dan menjalankan tugas secara profesional. Ketua Pengadilan Agama Jakarta Utara, Dr. Uray Gapima Aprianto, M.H., menyampaikan rasa syukur dan apresiasi kepada seluruh pegawai yang telah bekerja keras untuk mewujudkan prestasi ini.
Dengan prestasi ini, Pengadilan Agama Jakarta Utara semakin memantapkan posisinya sebagai lembaga peradilan yang unggul dan terpercaya di wilayah PTA Jakarta. Semoga penghargaan ini menjadi motivasi untuk terus memberikan pelayanan yang lebih baik bagi masyarakat.
“Pengadilan Agama Jakarta Utara | S.M.A.R.T. | Sigap | Mandiri | Akuntabel | Responsibel | Transparan”
PA.JUku Maju
PA.JUku Hebat
PA.JUku Smart
WBK Sukses
WBBM InsyaAllah…!!!