
pa.jakartautara’s profile picture
Test Cakim secara Online oleh Mahkamah Agung
Kamis, 16 November 2023 – Mahkamah Agung mengadakan ujian seleksi calon hakim (Cakim) secara online. Salah satu pengadilan yang mengikuti ujian tersebut adalah Pengadilan Agama Jakarta Utara. Peserta test Cakim Pengadilan Agama Jakarta Utara, Ika Widhia Safitri, SH menjalankan tes di Ruang Media Center, yang telah disiapkan sebagai tempat pelaksanaan ujian. Dalam rangka menjaga integritas dan keamanan ujian, terdapat dua orang pengawas yang bertugas mengawasi jalannya tes,yaitu Bapak Ruslan, S.Ag., SH., MH Selaku Wakil Ketua, Bapak Drs. Muchammadun Selaku Hakim Pengadilan Agama Jakarta Utara.
Selain pengawas, ada juga pendamping IT, Bapak Tri Suratno, S.Kom yang bertugas untuk memastikan kelancaran sistem ujian online. Pendamping IT ini memiliki tanggung jawab untuk membantu peserta dalam mengatasi masalah teknis saat mengikuti tes.
Tidak hanya itu, ada juga petugas absensi. Bapak Hiram Sulistio Sibarani, S.Kom yang bertugas memeriksa identitas peserta serta memastikan kehadiran mereka sesuai dengan daftar yang telah disiapkan sebelumnya. Petugas absensi berperan penting dalam menjaga keakuratan data peserta dan menjalankan prosedur administrasi dengan teliti.



Tiada henti dalam melayani, masyarakat puas terlayani. Kami Bangga Melayani. Sukses kita adalah sukses Bersama.
“Pengadilan Agama Jakarta Utara | S.M.A.R.T. | Sigap | Mandiri | Akuntabel | Responsibel | Transparan”
PA.JUku Maju
PA.JUku Hebat
PA.JUku Smart
WBK Sukses WBBM InsyaAllah…!!!